KPM BST di Kulon Progo menurun

oleh -287 Dilihat

Wates, Kabarno.com – Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dana Covid Bantuan Sosial Tunai (BST) di Kabupaten Kulon Progo semakin menurun di tiap tahapannya. Penurunan tersebut di sebabkan KPM meninggal dunia dan mereka sudah mampu serta pindah alamat.

“Memang terjadi penurunan yang menerima dari tahap ke tahap, ada beberapa alasan penurunannya ada yang sudah meninggal ada yang pindah tempat maupun menolak karena dianggap dirinya sudah mampu,” kata Kepala Kantor Pos Wates Jogja Herwan Agus Susilo Senin, 28 September 2020 di Kantornya.

Diketahui pada pendistribusian tahap pertama jumlah penerima sebanyak 19073 KPM terealisasi 18.135, tahap ke dua 19.051 terealisasi 18.015 tahap ke tiga 19.530 terealisasi 18.465 dan tahap ke empat ke lima sebanyak 18.465 terealisasi 18.428 sedangkan pada tahap ke enam KPM yang menerima sebanyak 18.428.

Sementara Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Kulon Progo Yohanes Irianta, mengatakan perubahan pada angka penurunan kemarin di tahap IV dan V ada penonaktifan melalui Kantor Pos karena banyak yang meninggal tanpa ahli waris.

“Memang benar mulai dari tahap ke empat dan ke lima ada penurunan, menurut data dari kantor pos banyak yang mati,” jelas Irianto.(yah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.