Kepala Desa Jatimulyo Girimulyo pada hari Kamis 20 Desember 2018 melaksanakan prosesi pelantikan dua Kepala Dukuh, Suranto sebagai Kepala Dukuh Sonyo dan Epfita sebagai Kepala Dukuh Sumberjo Desa Jatimulyo Kecamatan Girimulyo Kabupaten Kulon Progo,
Anom Sucondro Kepala Desa Jatimulyo menyampaikan terimakasih kepada panitia yang telah menyelenggarakan seleksi pengisian perangkat desa Jatimulyo, beberapa hari lalu, yang telah berhasil menseleksi dua Kepala Dukuh Sumberjo dan Kepala Dukuh Sonyo dengan lancar tertib, hal ini dapat berjalan karena selalu ada kerjasama atau saling koordinasi antara warga masyarakat, BPD forum Kepala Dukuh se Desa Jatimulyo, Karang Taruna, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agamadi setiap pertemuan selalu berpegang dengan kata kata ” piye amrih apik e”.
Sementara Purwono. S.sos Camat Girimulyo mengapresiasi kepada 11 panitia pelaksanaan pengisian perangkat desa Jatimulyo yang bekerja sangat bagus karena dilandasi dengan penjaringan yang luar bias, hal itu sangat penting untuk dilakukan agar memperoleh perangkat desa yang luar biasa, dan handal bekerja tidak asal asalan, sebagai perangkat desa selalu ada rasa handarbeni, utamakan musyawarah untuk mufakat serta kegotong royongan.
Hadir dan menyaksikan prosesi pelantikan Perangkat Desa Jatimulyo Girimulyo Kulon Progo yang di laksanakan di pendopo Desa Jatimulyo, Kepala Bidang Pemerintahan Desa Dinas PMD Kabupaten Kulon Progo, Muhadi SH., jajaran Kepolisian Sektor Girimulyo, jajaran Koramil Girimulyo, Kepala Desa se Kecamatan Girimulyo, BPD, Karang Taruna, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama. ( yah )