TK Pertiwi Ekokapti Kulur Reresik Kiwo Tengen

oleh -373 Dilihat
oleh

Kembali, TK Pertiwi Ekokapti Kulur, Kapanewon Temon, Kulon Progo, melakukan kerja bakti. Gotong-royong, reresik kiwo tengen.

Ini memang sudah menjadi tradisi sejak lama. TK Pertiwi Ekokapti Kulur Kapanewon Temon, Kabupaten Kulon Progo, DIY  sudah bisa melakukan gugur gunung reresik lingkungan sekolah. Juga, kerja bhakti membersihkan lingkungan sekolah maupun setiap ruangan di area TK Pertiwi Ekokapti.

Kegiatan ini dilakukan setiap dua minggu sekali dan dibackup oleh wali murid, siswa, guru, dan kepala sekolah ikut andil besar dalam pekerjaan ini.

Kegiatan rutin yang didukung oleh  wali murid ini, tujuannya agar seluruh limgkungan sekolah atau lingkungan sekitarnya, terlihat gilar gilar dan bersih. Rutin maksudnya setiap dua  minggu sekali selalu dilakukan.

“Alhamdulilah antausiasme dari para wali siswa sangat besar. Mereka  dengan semangat membersihkan seluruh lingkungan sekolah,” kata Bu Sumartini, S. Pd.aud, Kepala TK Pertiwi Ekokapti Kulur,  di lokasi kerja bakti.

Sementara Bu Suwarti yang selalu mendampingi siswa-siswi berkegiatan, mengatakan bahwa kegiatan bersih-bersih ini melatih budaya bersih. Agar para pengelola sekolah dan siswa merasa nyaman , betah dalam melakukan proses kegiatan belajar mengajar.

“Ini sebagai suatu usaha preventiv mencegah datangnya wabah penyakit diakibatkan lingkungan yang kotor.  Misalnya adanya lingkungan tidak bersih menimbulkan jentik jentik nyamuk ,“ jelasnya.

Para wali berharap kegiatan seperti ini, terus dibudayakan, karena bisa melatih anak-anak sejak dini untuk hidup sehat. “Jika sekolah bersih anak-anak kami akan merasa betah di sekolah dan senang belajar dan bermain di TK Pertiwi Ekokapti ini,” ungkapnya.

Kegiatan bersih-bersih ini secara tidak langsung memberikan pendidikan karakter bagi anak-anak. Terutama  rasa gotong-royong  dan memupuk kebersamaan, agar lebih mengikat dalam jiwa dan diri anak sejak usia dini.

BACA JUGA http://www.kabarno.com/akhirnya-tk-pertiwi-ekokapti-kulur-jadi-juara/

Dengan tradisi kerja bakti, akan tertanam  kembiasaan hidup bersih dan gotong-royong  dalam keseharian. Dengan kegiatan ini, anak-anak juga belajar bersyukur kepada Allah SWT sehingga selalu menjaga lingkungan sekolah yang indah berseri.

“Pesan saya selaku penanggung jawab sekolah, marilah kita jaga rasa kebersamaan ini. Kita sebagai orangtua harus memberikan contoh ataupun suritauladan bagi anak-anak didik kita untuk selalu memiliki pola hidup bersih. Berbudaya bersih dan sehat, gemarlah cuci tangan dengan sabun sebagai langkah pencegahan dari berbagai penyakit,” demikian kata ibu Kepala TK Pertiwi Ekokapti, mengakhiri penjelasannya.(adi)