Warga Jambon Donomulyo Nguras Sendang Ponces

oleh -758 Dilihat
oleh

Pesona Sendang Ponces terus menasional. Kawasan indah  ini ada di Pedukuhan Jambon, Donomulyo, Nanggulan, Kulon Progo, Jogjakarta. Ini dia, sumber mata air yang terus memancar secara turun temurun yang tidak pernah kering meskipun di musim kemara.

Menurut Ponijo, Kepala Dukuh Jambon, masyarakat di sekitar sendang sangat gemi pada tuk alami ini. Saat ditemui Kabarno.com, Kamis, 20 September 2018, Pak Dukuh bersama masyarakat sedangnguras Sendang Ponces.

“Sendang Ponces puniko minangka panguripane warga Jambon sak kiwo tengenipun, kalebet pedukuha Dlingo yih sami mendet toya ing sendang ponces punika,” jelasnya.

Berada di bawah pohon bibis, tambah Ponijo, Sendang Ponces memiliki mata air yang tak pernah kering. Airnya juga cukup banyak Bisa menghidupi lebih dari lima puluh kepala keluarga, utamanya warga Pedukuhan Donomulyo Nanggulan Kulon Progo.

Seorang sesepuh Pedukuhan Jambon yang tidak mau disebut asmanya menuturkan, Sendang Ponces konon menghidupi para pejuang kawulo cikik ing Mataram. Maka hingga saat ini Sendang Ponces selalu dipepetri kelangsungannya. Orang Jawa bilang kudu diuri uri amrih lumaku nganti anak putu bisa ngrasakake.

Pada kesempatan itu, Harjana atas nama Pemerintah Kecamatan Nanggulan memberi dan memotivasi warga Pedukuhan Jambon untuk menjaga sendang. Dengan kegiatan-kegiatan yang telah berlangsung seperti kenduri kembulan, bersih makam, dan nguras sendang, karena semua kegiatan yang telah turun temurun itu merupakan kegiatan positif.

Itu, menurutnya, sebagai perilaku hidup sehat, harapannya dwngan kegiatan kegiatan yang telah dilakukan oleh warga masyarakat Pedukuhan Jambon akan menjadikan Pedukuhan Jambon lebih maju. (yad)