Wingenane Bengi 2 Kecelakaan nang Jalan Wates Purworejo

oleh -146 Dilihat
oleh

Hari Rabu, 31 Oktober 2018 sore,  ada kecelakaan di Jl. Wates Purworejo Km 6. Tepatnya di wilayah Desa Sogan, Wates, Kulon Progo, Jogjakarta. Kecelakaan menimpa pengendara sepeda motor Vario berinisial NW yang 35 tahun warga Ngentak, Plumbon, Temon.

Menurut Ipda Agus Kusnendar, Kanit Lakalantas Polres Kulon Progo, NW meninggal di RSU Riski Amalia Temon. “Sejumlah saksi mengatakan sepeda motor Honda Vario yang dikendarai NW melaju dari timur ke bara. Di pertigaan Sogan bertabrakan dengan truck dump yang tidak diketahui nomor polisinya yang berjalan dari arah barat ke timur hendak belok ke selatan,” jelas Agus Kusnendar.

Kejadian ini, tambah Kusnendar, diduga karena kurangnya kehati-hatian pengemudi truck dump saat akan berbelok arah ke kanan. Juga tidak memperhatikan kendaraan di depannya mengakibatkan terjadi kecelakaan.

Sementara pada hari yang sama, kecelakaan juga terjadi di Jl Wates Purworejo, tepatnya di wilayah Desa Sindutan, Temon, Kulon Progo. Seorang perempuan berinisial NK berusia 19 tahun warga Desa Kedundang, Temon, Kulon Progo menabrak Dump Truck Tronton yang sedang di parkir sekitar pukul 22.10 wib

Saat itu, Dump Truck Tronton sedang parkir di badan jalan lajur sebelah kiri utara posisi menghadap ke arah timur. Pada waktu bersamaan dari arah barat ke timur melaju sepeda motor Honda Vario yang dikendarai NK,  diduga pengendara tidak melihat Dump Truck Tronton  yang sedang parkir, sehingga  sepeda motor Honda Vario No. Pol. AB-6270-YX menabrak sudut bak Dump Truck Tronton  sebelah kanan belakang, karena luka cukup parah NK dibawa Ke RSUD Wates diperjalanan meninggal. (yad)