Polsek Lendah Pantau sholat Ied di Sidorejo Lendah

oleh -101 Dilihat

Lendah, Kabarno.com – Untuk mencegah penularan Covid-19 Kepolisian Sektor Lendah Polres Kulon Progo melaksanakan kegiatan pemantauan temoat tempat untuk sholat Ied di wilayah Kapanewon Lendah pada Kamis, 13 Mei 2021. Salah satunya yang dipantau dilapangan bola voly Pedukuhan Karang, Kalurahan Sidorejo, Kapanewon Lendah, Kabupaten Kulon Progo.

“Selaku anggota satgas KTNMRSKS dan penanganan Covid-19 Kapanewon Lendah melaksanakan pantauan guna mencegah penyebaran virus Corona,” dikatakan Kapolsek Lendah AKP Fakhrorudin Kamis, 13 Mei 2021.

Mkapolsek melalui Bhabinkamtibmas Babinsa selaku anggota KTNMRSKS Polsek Lendah dan anggota satgas penanganan Covid-19 Kapanewon Lendah memberikan himbauan kepada jamaah yang mengikuti sholat Ied di Lapangan Voly Ball Pedukuhan Karang, Kalurahan Sidorejo, Kapanewon Lendah, Kabupaten Kulon Progo, untuk tetap mentaati protokol kesehatan.
Jamaah yang hadir mengikuti sholat Iedul Fitri sebanyak 200 jamaah, sebelum memasuki lapangan para jamaah melakukan cuci tangan, mengukur suhu tubuh dan pelaksanaan sholat shof dengan jaga jarak.

“Berdasar pantauan para jamaah telah mentaatibprotokol kesehata, hal ini bertujuan untuk mencegah virus Corona,” jelas Kapolsek.(yah)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.