Yogyakarta, Kabarno.com – Kepala Cabang PT Jasa Raharja Yogyakarta Triadi meminta seluruh Insan Jasa Raharja Yogyakarta dapat terus memberikan pelayanan terbaik sebagai penyedia perlindungan dasar bagi segenap lapisan masyarakat Indonesia yang menjadi korban kecelakaan di darat, laut maupun udara.
Keberadaan Jasa Raharja yang hadir melindungi Indonesia selama 62 tahun ditargetkan dapat menjadi akselerator kinerja unggul di masa mendatang.
Visi ke depan tersebut disampaikan Kepala Cabang Triadi dalam peringatan puncak HUT ke-62 tahun perusahaan secara sederhana berupa upacara yang diikuti oleh seluruh karyawan dan pemotongan nasi tumpeng yang dihadiri oleh pensiunan serta Persari raharja, di kantor Cabang Jasa Raharja Yogyakarta, Senin, 2 Januari 2023.
“Bentuk perlindungan terbaik ini adalah amanah yang harus kita pegang dan laksanakan dengan sepenuh hati, baik dari langkah-langkah strategis untuk menekan angka kecelakaan melalui program-program edukasi dan pencegahan kecelakaan, dan program-program edukasi untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam melunasi kewajibannya,” jelas Triadi dalam sambutannya.
Jenis kecelakaan yang dijamin oleh Jasa Raharja adalah kecelakaan yang melibatkan dua atau lebih kendaraan bermotor resmi, masyarakat yang tertabrak kendaraan bermotor resmi, kecelakaan tunggal yang dialami kendaraan umum atau kecelakaan penumpang pada angkutan umum resmi.
Jasa Raharja tidak memberikan pergantian kerugian materil pada kendaraan yang mengalami kecelakaan, kecelakaan tunggal kendaraan pribadi maupun kecelakaan yang disebabkan perilaku kriminal.
<span;>Sebagai perusahaan yang diamanatkan oleh UU untuk memberikan perlindungan dasar berupa santunan kecelakaan kepada setiap orang yang meninggal dunia/cacat tetap akibat kecelakaan yang disebabkan oleh alat angkutan lalu lintas jalan baik di darat, laut maupun udara, Jasa Raharja terus memperkuat fundamental perusahaan terutama pelayanan kepada masyarakat.
Pertumbuhan berkelanjutan menurut Triadi, insan Jasa Raharja diharapkan dapat terus bekerja secara profesional, menjunjung tinggi nilai AKHLAK untuk bekerja dengan amanah, meningkatkan kompetensi, bekerja sama denga harmonis, denan nilai loyal, adaptif terhadap tantangan serta kolaboratif dalam menyelesaikan pekerjaan.
Perlu diketahui pembayaran santunan sampai dengan 31 Desember 2022 sebesar Rp. 108 M lebih besar 44,37% dari tahun lalu sd 31 Desember 2021 Rp. 74,8 M. besarnya pembayaran santunan ini tidak terlepas wilayah Yogyakarta merupakan bagian terbesar kecelakaan lalu lintas jalan, sehingga kami Bersama stakeholder Bersama sama berupaya untuk meminimalisir kecelakaan lalu lintas. Dalam tahun 2022 ini Jasa Raharja telah memberikan Sarana dan Prasarana pencegahan kecelakaan seperti, Traffic Cone, waterbarrier, Pita kejut, himbauan keselamatan selama PAM lebaran dan Natal tahun baru, memberikan pelayanan pemeriksaan gratis di beberapa titik pusat keramaian Yogyakarta, memberikan sosialisasi Bersama tim pembina samsat di desa-desa himbauan untuk tertib belalu lintas.
Semua upaya itu merupakan bentuk kepedulian Jasa Raharja Yogyakarta kepada masyarakat agar selalu selamat sampai tujuan, karena nyawa sangat berarti.(ags,yah)