Akhid Nuryati dikukuhkan sebagai Ketua Dewan periode 2019 – 2024

oleh -101 Dilihat

Wates, Kabarno.com – Selasa, 1 Oktober 2019 hari yang sangat berarti bagi Akhid Nuryati dari PDIP, yang pada periode 2014-2019 dikukuhkan menjadi Ketua Dewan.

Sedang untuk Wakil Ketua 1 masih dipercayakan kepada Ponimin Budi Hartono dari PAN dan Ketua 2 dipercayakan kepada Lajiyo Yok Mulyono dari Partai Gerindra semua adalah muka lama.

Akhid sebagai Ketua Dewan periode 2019 – 2024 menyatakan meski muka lapa tetap ada perubahan di tubuh Dewan, diantaranya pengoptimalkan kinerja lembaga yang menjadi penyalur aspirasi rakyat Kulon Progo itu untuk lebih progresif dan memaksimalkan peran pengawasan terhadap kinerja pemerintah daerah. Dewan juga dituntut bekerja cepat untuk menyelesaikan sejumlah pekerjaan rumah. Salah satunya perihal pembuatan tata tertib dewan oleh panitia khusus.

“Mereka sudah 19 kali rapat, ini kan sesuatu yang luar biasa ya, dan saya lihat pasal-pasal [di tatib] rigid dan akomodatif, lebih memberikan kejelasan sedetail-detailnya terhadap teknis setiap tahapan pembahasan anggaran maupun aturan pembentukan daerah,” ujar Akhid saat ditemui awak media

Akhid menuturkan setelah ketua definitif dikukuhkan, selanjutnya akan diadakan rapur penentuan alat kelengkapan dan tatib. Rapur ini ditargetkan bisa digelar pada pekan kedua Oktober

Kita targetkan minggu depan selesai,” ucapnya. ( yah )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.