Nahas dialami Mbah Harjo Suprapto 80 tahun warga Pedukuhan Gendu, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, pada hari Sabtu, 11 Mei 2019 sekitar pukul 11 pergi ke kebun hendak memetik Cengkih, namun nahas dialami Mbah Harjo Suprapto, Dia saat memanjat pohon cengkeh tinggi 8 meter jatuh, ungkap AKP Surahman S. Sos Kapolsek Girimulyo kepada Kabarno.com melalui pesan singkatnya.
” Warga melaporkan bahwa di Pedukuhan Gendu, Desa Jatimulyo ada seorang simbah yang sedang memanjat pohon cengkeh terjatuh, di ketahui bernama Harjo Suprapto.”
Surahman menambahkan sewaktu melakukan olah kejadian dan mencatat saksi serta mengumpulkan data data, dari sejumlah saksi menuturkan Mbah Supat, sekitar pukul 11.00 wib pergi ke ladang yang berada di belakang rumahnya hendak memetik cengkeh.
Korban diketahui oleh Yu Tini 45 tahun, sekitar pukul 14.45 wib tetangganya yang sedang merumput di sekitar kebun Mbah Harjo Suprapto, Korban diketahui dalam keadaan telentang di tebing diduga terjatuh.
Pada saat itu warga berdatangan memberikan pertolongan dan di larikan ke Puskesmas 2 Girimulyo, namun di rujuk ke Rumah Sakit Nyi Ageng Serang Sentolo, nahas belum sampai di Rumah Sakit korban meninggal dunia.
Dari hasil pemeriksaan dokter Puskesmas 2 Girimulyo, korban tidak mengalami luka luka, dimungkinkan tulang belakang dan perut yang mengakibatkan meninggalnya korban, karena jatuh, untuk memastikan korban meninggal dibawa ke RS. Nyi Ageng Serang, Sentolo, dari hasil pemeriksaan dokter diketahui sama dan selanjutnya dibawa pulang untuk dimakamkan. ( yah )