R Setyo Budi, Bakal Calon Bupati Kebumen-2: Berbakat Memimpin

oleh -489 Dilihat
oleh

Ki Setyo Budi memang selalu konsisten dengan tekadnya. Terutama untuk selalu menjaga dan melestarikan budaya tanah kelahirannya. Berbagai kemampuan di bidang seni, menujukkan tekadnya itu: seni tari, seni mocopatan, seni karawitan, seni jamjaneng, seni beladiri, seni kuda kepang serta seni pedalangan.

Antusiasmenya pada bidang seni budaya tidak hanya sebagai penikmat, namun juga sebagai pelakon. Dari bidang seni budaya ini pula Ki Setyo banyak mendapatkan kawan dan saudara dari berbagai penjuru daerah.

Di sekolah, ketertarikannya pada kesenian sudah dipupuk, bahkan sejak di Sekolah Dasar Negeri 1 Banjurpasar. Itu diteruskan saat Ki Setyo menempuh pendidikan Menengah Pertama di SMP Negeri 1 Buluspesantren dan Menengah Atas di SMA Negeri 1 Kebumen.

Tidak hanya bakat seni budaya yang dimiliki namun rupanya Ki Setyo memiliki bakat lain yang cukup membanggakan yaitu kemampuan memimpin. Hal ini dibuktikan banyaknya keparcayaan yang diberikan kepadanya sebagai Ketua pada saat berorganisasi. Entah di Kelas sebagai Ketua Kelas, sebagai Ketua Regu, Kepengurusan OSIS dan Pramuka dan organisasi sekolah yang diikuti lainya.

Kemampuan managerial tentang pengelolaan organisasi diakui oleh rekan-rekannya yang memang sudah terlihat sejak usia muda. Tidak diragukan, Ki Setyo yang pernah terpilih sebagai salah satu Mas Kebumen tahun 1992 ( dalam pemilihan Mas & Mba Tingkat Jawa Tengah ) memiliki aura dan kemampuan kepemimpinan yang baik.

Melanjutkan jenjang Pendidikan Starata 1 di Fakultas Hukum, Universitas Jenderal Sudirman Purwokerto,  bakat kepemimpinan Ki Setyo semakin terasah. Berbagai Organisasi Kemahasiswaan dikuti. Dan begitu banyak piagam dan penghargaan diterima.

Selain Aktif di Senat Mahasiswa, Ki Setyo juga aktif di  Koran Kampus Universitas. Kemampuan berdiplomasi dan menulis diperoleh dari berbagai kegiatan seminar dan pelatihan termasuk pelatihan jurnalistik. Sementara kemampuan managemen diperoleh ketika Ki Setyo aktif sebagai Pengurus Koperasi Mahasiswa.

Hanya dalam waktu 4 tahun Ki Setyo menyelesaikan Pendidikan di FH UNSOED dengan mengambil Jurusan Hukum Keperdataan.

Belum juga di wisuda, pada saat itu, Ki Setyo sudah mengawali masuk dunia kerja dengan Posisi Manager Umum dan Personalia di PT. Rita Pasaraya Purwokerto, hingga dipercaya menangani pembukaan PT. Rita Pasaraya Kebumen.

Jiwa muda dan keinginan menempa diri lebih maju, Ki Setyo mengambil keputusan hijrah ke Ibu Kota Jakarta tahun 1997. Kehidupan di Jakarta lebih banyak lagi menempa jiwa kepemimpinan Ki Setyo.

Hingga ada satu hal yang tidak dapat didustai. Rasa cinta dan rindu kehidupan seni budaya dan tanah kelahiran di Kebumen selalu memanggil manggil untuk bisa berbuat sesuatu kelak bagi kemajuanya.

Tidaklah salah bila pepatah mengatakan rum kuncaraning bongso gumantung luhuring Budoyo. Saatnya nanti Kebumen akan kembali bangkit seiring dengan harumnya budaya kebumen yang mekar mewangi ditengah pimpinan dan mayarakat yang agamis. Semoga Allah SWT meridhoi. (bersambung)