Sukses menggelar live musik yang menampilkan Patanutra Band, Kopi Thiwul 87 kembali, membuat malam Minggu seru. Kali ini, digelar pertunjukan musik yang beraroma nostaliga. Koesplusan dengan menghadirkan Jack Plus.
Cafe & Resto yang berada di Kalimenur, Sukoreno, Sentolo, Kulon Progo ini, memang semakin eksis. Tidak hanya menu masakannya, tapi juga acara-acara yang digelar. Apalagi, Kopi Thiwul 87 juga berada di kawasan strategis, di Jl Wates-Jogja KM 21 dengan suasana yang nyaman, khas rumah sendiri.
“Kita seru-seruan di malam minggu. Kalau minggu lalu, tepatnya 18 Juni 2022, kita sudah menampilkan Patanutra Band, kali ini Jack Plus yang akan menghibur tamu-tamu Kopi Thiwul 87,” kata Mbak Heni, Manager Kopi Thiwul 87 yang memiliki banyak ide kreatif.
Patanutra Band yang tampil Sabtu malam, 18 Juni 2022, adalah band yang personilnya adalah anak-anak muda berkebutuhan khusus. Mereka tunanetra yang memiliki talenta tinggi. Markas Patanutra Band di Pripih, Kapanewon Kokap.
Sementara itu Jack Plus, yang akan menghibur tetamu Kopi Thiwul 87 dua pekan lagi, merupakan band dari Kapanewon Sentolo. Band yang terbentuk sejak dua tahun lalu itu, digawangi oleh Wawan, Thulink, Antok, Sangsang, dan Eko.
Mereka memang spesialis lagu-lagu Koes Plus, sehingga menamakan dirinya Jack Plus. Meski usianya baru dua tahun, tapi jam terbangnya banyak. Sebelum pandemi Covid 19, Jack Plus termasuk laris diundang di berbagai acara, mulai dari mantenan, manggung di cafe, hingga event-event lain di sekitaran Jogjakarta.
Memilih membawakan lagu Koes Plus, bagi Jack Plus, bukan tanpa alasan. Sebab, selain legendaris, lagu-lagu Koeswoyo bersaudara itu mudah dicerna, enak didengar, serta tidak rumit untuk didengarkan dan dimainkan. Sehingga, dalam setiap penampilannya, semua penonton pasti ikut menyanyi.
“Jadi, kita tunggu di Kopi Thiwul 87. Nyanyi bersama, sambil nostalgia dengan lagu-lagu Koes Plus yang pernah mewarnai perjalanan kita semua,” kata Mbak Heni, yang juga dikenal sebagai pengusaha batik ecoprint.(kib)