E Desiyanto warga Sogan Wates kelangan laptop lan barang berharga ing njero mobil

oleh -542 Dilihat

Wates, Kabarno.com – Tadi malam Selasa, 22 Januari 2020 warga sebut saja bernama E Desiyanto 32 tahun warga Sogan, Wates Kulon Progo kehilangan barang barang senilai belasan juta, jelas Kapolsek Wates Kompol Endang Suprapto sewaktu dihubungi Kabarno.com tadi siang terkait pencurian dengan memecah kaca mobil.

” Ya sodara E. Desiyanto warga Sogan kehilangan berharga senilai belasan juta, barang tersebut di dalam mobil dan digondol orang yang tidak bertanggung jawab.”

Pak Kapolsek menambahkan dari hasil olah perkara di tempat kejadian, pada hari Selasa, 21 Januari 2020 sekira pukul 19.00 Wib, E. Desiyanto ( korban ) memarkir mobil Picanto warna hitam dengan nomor polisi AB 1924 NC di halaman rumah korban di Pedukuhan Trimulyo, Desa Sogan, Kapanewon Wates, Kabupaten Kulonprogo. Saat memarkir kendaraan, didalam mobil terdapat laptop hitam merk asus 14 inc, 1 dompet berisi uang tunai Rp 3.000.000,- ( tiga juta rupiah), KTP, SIM A, SIM C, ATM BRI, cek Giro atas nama korban.

Sekira pukul 05.30 Wib korban keluar dari rumah bermaksut mengecek mobil, akan tetapi didapati kaca mobil pintu belakang sebelah kanan pecah dan barang-barang yang ada di dalam mobil tidak ada. Atas kejadian tersebut korban memberitahukan melaporkan ke Polsek Wates, dan dari hasil olah perkara korban mengalami kerugian Rp 14.000.000,- ( empat belas juta rupiah ).

Pak Kapolsek menghimbau kepada warga masyarakatt akgar jangan meninggalkan barang berharga didalam mobil, karena mengundang kerawanan pencurian dengan modus pecah kaca. ( yah )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.