Tanggal 13 Oktober, Tonton Jalan Sehat Bersama Pak Hasto di Menoreh TV

oleh -187 Dilihat
oleh

Gelaran Gayeng Regeng Mlaku Bareng, Jalan Sehat Bersama Pak Hasto, tinggal 15 hari lagi. Semua persiapan sudah mendekati rampung. Sementara itu, dukungan dari berbagai kalangan,  terutama tokoh-tokoh Kulon Progo di Jakarta, terus mengalir.

Kemarin, panitia Gayeng Regeng Mlaku Bareng, bertemu dengan Raden Isnanta. Deputi 3 Bidang Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga ini, asli Desa Degan, Kecamatan Kalibawang, Kulon Progo. Pak Is adalah almuni SMAN 1 Sentolo yang sukses meniti karir di Kemenpora. Ia juga salah satu doktor olahraga yang namanya populer di kalangan pecinta dan pemerhati olahraga nasional.

Dukungan Pak Is termasuk besar. Misalnya saja, sepanjang acara Gayeng Regeng Mlaku Bareng, akan disiarkan secara langsung oleh Menoreh TV. “Ini adalah televisi  treaming yang menjadi kebanggaan Kemenpora. Namanya sengaja saya ambil dari Kulon Progo yang identik dengan perbukitan Menoreh,” jelasnya di depan panitia Gayeng Regeng Mlaku Bareng yang menemuinya di kantor Kemenpora, Jl Gerbang Pemuda, Senayan, Jakarta.

Selain siaran langung di Menoreh TV, Kemenpora juga ikut memeriahkan Jalan Sehat Bersama Pak Hasto dengan mendatangkan duta Ayo Bergerak. Ini adalah senam sederhana yang bisa dilakukan siapa saja, di mana saja, kapan saja.

“Kita sedang pilih apakah Ussy Sulistyawati atau Uya Kuya. Dua-duanya adalah duta Ayo Bergerak. Jadi nanti, sebelum jalan sehat, kita melakukan pemanasan dengan gerakan senam yang bisa dengan cepat ditirukan. Tidak lama senamnya, paling hanya satu menit,” ungkap Raden Isnanta.

Menurut Pak Is, acara ini harus sukses. Tim Kemenpora juga siap memviralkan kegiatan ini, termasuk memberitakan secara besar-besaran. “Kita siapkan promosi yang bagus khusus di media yang berada di Jogja dan Kulon Progo. Tujuannya agar masyarakat Kulon Progo bisa mengetahui, ada kegiatan besar yang dilakukan oleh masyarakat Kulon Progo di Jabodetabek,” tegasnya.

Pertemuan panitia Gayeng Regeng Mlaku Bareng dengan Deputi 3 Kemenpora memang menghasilkan banyak kesepakatan. Berjalan sepanjang hampir dua jam, suasana terasa sangat Kulon Progo, karena Pak Is lebih banyak menjelaskan segala hal dengan dialeg Kulon Progo. (yan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.